Semakin Melebarkan Sayap ke Mancanegara, Prodi S1 dan Profesi Fisioterapi UMM Sepakati Kerjasama Program Student Exchange dengan Universitas di Malaysia

Minggu, 02 Oktober 2022 21:46 WIB   Profesi Fisioterapis

Dalam rangka meningkatkan sinergitas internasional, Prodi S1 dan Profesi Fisioterapis FIKes UMM menjalin kembali kerjasama lintas negara dengan Universiti Teknologi MARA (UiTM) Malaysia.

Setelah minggu lalu (28/09/2022) menyepakati adanya kerjasama bidang internship dengan salah satu Universitas di Thailand, melalui pertemuan yang diadakan pada Senin, 3 Oktober 2022, Fisioterapi UMM kembali menjalin kerjasama dengan UiTM melalui program student exchange. Peluang kerjasama kali ini dibuka seluas-luasnya bagi mahasiswa Fisioterapi UMM untuk menilik pembelajaran secara langsung di kampus luar negeri.

Guna mengawali kerjasama yang sedang berjalan antara Fisioterapi UMM dengan UiTM, pada Nopember mendatang akan digelar kuliah bersama bagi mahasiswa Fisioterapi di dua universitas tersebut. Dalam pertemuan kesepakatan program pertukaran pelajar, turut dihadiri oleh Professor (Associate) Dr Mohd Haidzir Abd Manaf dari UiTM, Wakil Dekan III FIKes UMM, Bapak Rakhmad Rosadi, SST.Ft., M.Sc.PT, Ph.D (can); Ketua Program Studi S1 Fisioterapi; Bapak Dimas Sondang Irawan, SST.Ft., M.Fis., Ph.D (can); serta Ketua Program Studi Profesi Fisioterapis; Safun Rahmanto, SST.Ft., M.Fis.

Baik Prof. (Associate) Haidzir dan Bapak Rakhmad, sapaan akrab keduanya, sama-sama menyepakati jika program exchange mahasiswa akan dilakukan pada Januari dan Februari tahun depan. Lebih menggembirakan lagi, Prof. (Associate) Haidzir menambahkan “Kesempatan sangat lebar kami berikan pula bagi mahasiswa-mahasiswi Fisioterapi UMM untuk melanjutkan kuliah di UiTM”. Melalui peluang yang terbuka luas tersebut, tentu pihak Prodi Fisioterapi UMM akan menyiapkan pembimbingan dan memastikan mahasiswa yang akan berangkat nantinya memiliki bekal yang cukup. 

Shared: