Tim Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) Fisioterapi Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), Indonesia kini tengah merambah pengabdian hingga ke mancanegara. Tim ini terdiri dari beberapa Dosen Fisioterapi yaitu Dimas Sondang Irawan, SST.Ft, M.Fis., Ph.D, Safun Rahmanto, SST.Ft., M.Fis., Nungki Marlian Yuliadarwati, SST.Ft., M.Kes., dan Ali Multazam, S.Ft., Physio., M.Sc.
Kegiatan in turut menggandeng mahasiswa S1 Fisioterapi dan Profesi Fisioterapis yang tengah melakukan Student Exchange di Universiti teknologi Mara (UiTM) Cawangan Pulau Pinang Kampus Bertam, Rabu (30 April 2024).
Pengabdian internasional ini menggandeng mitra Pertubuhan Rumah Anak Yatim Az-Zahra di Malaysia dengan tema Brain Gym Exercise. Latihan ini dikenal juga dengan istilah senam otak yang bertujuan untuk latihan gerakan fisik. Selain itu untuk meningkatkan kemampuan belajar dan perkembangan otak anak. Dengan melakukan gerakan-gerakan yang terkoordinasi, diharapkan kegiatan ini mambu membantu meningkatkan konsentrasi, fokus, dan kemampuan belajar anak.
"Pemberian latihan ini disesuaikan dengan kondisi dan kebutuhan mitra. Terlebih lagi metode ini tanpa menggunakan bantuan media simulasi sehingga dapat dengan mudah dilakukan," kata Dimas Sondang Irawan, selaku Ketua Program Studi Fisioterapi dan Ketua Tim PkM.
Dr. Wan Ishma selaku perwakilan dari Ketua Fakulti Sains Kesihatan UiTM mengatakan bahwa Fisioterapi UMM menjadi satu-satunya Program Studi dari luar negara yang melakukan Pengabdian di Malaysia.
"Saya merasa kegiatan ini sangat bermanfaat untuk peserta didik di Pertubuhan Rumah Anak Yatim Az-Zahra," tandasnya.