Kalender Akademik

Kalender akademik merupakan jadwal kegiatan pembelajaran yang menguraikan seluruh agenda akademik dalam periode satu tahun akademik. Program Studi Pendidikan Profesi Fisioterapis Fakultas Ilmu Kesehatan (FIKes) Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) setiap periode tahun akademik menyusun kalender akademik yang bertujuan sebagai panduan kegiatan proses pembelajaran selama satu tahun akademik.

Penyusunan kalender akademik di Universitas Muhammadiyah Malang ditetapkan berdasarkan ketentuan dari pemerintah, mitra dan penyesuaian dari berbagai program di program studi. Agenda kalender akademik meliputi informasi tentang periode awal dan akhir semester tahun akademik, program Kartu Rencana Studi (KRS), efektif pembelajaran, ujian, wisuda dan agenda penting lainnya.