Keterlibatan civitas akademika FIKes UMM dalam rapat kerja Selasa lalu (31/01/23) berhasil merumuskan rencana program unggul sepanjang tahun 2023. Diboyongnya warga FIKes termasuk Program Studi Fisioterapi UMM dari Malang menuju Tanah Dewata, menjadi momen berharga terumuskannya evaluasi kinerja 2022, serta program kerja, pun juga rencana anggaran di tahun selanjutnya.
Dituturkan oleh Atika Yulianti, SST.Ft., M.Fis, dosen Fisioterapi UMM yang juga berperan sebagai ketua panitia Raker FIKes 2023, bahwa raker yang merupakan kegiatan tahunan dan yang kali ini diplenokan di Aula CLV Villa, Bedugul, Bali, sebenarnya memiliki rentetan acara dan sudah dimulai dari hari-hari sebelumnya.
Mengingat penyusunan dokumen raker yang tidak sedikit, hal tersebut menjadi salah satu bahan antisipasi. Sehingga dalam pleno rapat kerja, semua prodi telah rampung menyelesaikan tugasnya. Dalam puncak rapat kerja tersebut pula, kesempatan presentasi dimanfaatkan dengan baik oleh pimpinan Prodi Fisioterapi.
Dimas Sondang Irawan, SST.Ft., M.Fis, selaku Kaprodi S1 Fisioterapi dan juga Safun Rahmanto, SST.FT., M.Fis, selaku Kaprodi Profesi Fisioterapis UMM berkesempatan memaparkan rencana kerja satu tahun ke depan.
Rencana-rencana tersebut dirumuskan berdasarkan capaian kerja di tahun 2022. Mengikuti program kerja FIKes di tahun sebelumnya, yakni internasionalisasi. Fisioterapi pun juga telah mewujudkan program serupa. Adanya seminar, kelas, publikasi, serta mahasiswa internasional di Fisioterapi merupakan bagian dari keberhasilan program di dalam Prodi.
Meski begitu, di tahun 2023, program kerja yang telah terlaksana di tahun sebelumnya perlu untuk ditingkatkan. Ada pula program baru yang harus diwujudkan. Yang tidak kalah penting adalah program yang dirancang masing-masing Prodi tidak lain digagas untuk peningkatan kualitas.
Sebagaimana yang disampaikan Dekan FIKes UMM, Dr. Yoyok Bekti Prasetyo, M.Kep., Sp.Kom, dalam sambutannya “Berkarya membangun FIKes yang berkualitas merupakan tema yang diusung raker tahun ini”. Pernyataan tersebut semakin mendukung rencana program di tahun 2023 yang tidak lain berfokus pada peningkatan kualitas, baik di Prodi maupun Fakultas.